painews. Sebagai tanggungjawab akademik implementasi Kurikulum berbasis Kompetensi Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KBK-KKNI) Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan IAIN Sultan Amai Gorontalo tahun akademik 2018-2019 melaksanakan Praktek Lapangan Persekolahan di Kota Kotamobagu Propinsi Sulawesi Utara. Ketua Jurusan PAI Razak Umar mengungkapkan bahwa terkait pertanyaan beberapa pihak dan mahasiswa terkait pelaksanaan PLP-01 beliau mengungkapkan :
- Bahwa pelaksanaan PLP-01 adalah mata kuliah Wajib mahasiswa semester III (Tiga) dengan Bobot 1 (satu) SKS sebagaimana tercantum dalam KBK-KKNI Jurusan Pendidikan Agama Islam yang telah di sahkan melalui SK Rektor No. 251 Tahun 2015 tentang Implementasi KBK-KKNI Jurusan PAI tahun 2015.
- Karena terkait mata kuliah maka pembiayaan yang diakibatkan oleh pelaksanaan PLP-01 ditanggung pembiayaan oleh mahasiswa, di kelola dan dimanfaatkan sepenuhnya untuk kebutuhan mahasiswa. Dan tidak ada pungutan liar apalagi pemaksaan terhadap mahasiswa. Ini adalah pilihan bagi mahasiswa karena terkait mata kuliah.
- Bahwa pelaksanaan PLP-01 sebagaimana tercantum dalam Pedoman Akademik dan Buku panduan PLP-01Jurusan PAI.
- Bahwa pelaksanaan PLP-01 akan dilaksanakan insyAllah Tanggal 14 s.d 17 Januari 2019 bertempat di 15 Sekolah / Madrasah dan pelaksanaan PLP-01 telah di setujui oleh sekolah/madrasah yang bersangkutan sebagaimana termaktub dalam surat pernyataan persetujuan
- Agenda Pelaksanaan PLP-01 disamping pelaksanaan Observasi juga akan dilaksanakan penandatanganan Memorandum Of UnderStanding (MOU) antara Ketua Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) dengan Kementerian Pendidikan Nasional dan Kementerian Agama RI Kota Kotamobagu. Naskah MOU sebagaimana terlampir
- Sebagai peningkatan layanan terhadap alumni kegiatan PLP-01 akan dirangkaian dengan Silaturahiim Alumni Jurusan PAI yang di rangkaikan dengan peluncuran buku perdana Alumni.
- Bahwa untuk meningkatkan kemitraan Jurusan dengan Orang Tua mahasiswa akan dilaksanakan malam Ramah Tamah dengan orang Tua Mahasiswa Jurusan PAI.
Demikian ungkapnya.